Kabarreskrim.net// Surabaya
Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama (PJU) dan kapolres di jajaran Polda Jawa Timur, Senin (12/1/2026).
Upacara sertijab digelar di Gedung Mahameru Mapolda Jawa Timur, Jalan Ahmad Yani, Surabaya, dan diikuti oleh jajaran pejabat Polda Jatim.
Dalam amanatnya, Nanang Avianto menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada para pejabat lama atas dedikasi, pengabdian, serta kontribusi yang telah diberikan selama menjalankan tugas.
Ia juga meminta para pejabat yang baru dilantik untuk segera beradaptasi dengan lingkungan kerja dan tantangan tugas di wilayah masing-masing.
“Program-program yang sudah berjalan agar dilanjutkan dan ditingkatkan dengan inovasi-inovasi, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat semakin optimal,” kata Nanang.
Menurut dia, mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam organisasi Polri sebagai bagian dari penyegaran organisasi sekaligus pengembangan karier personel.
Nanang pun optimistis para pejabat yang baru dilantik mampu mengemban amanah dengan baik dan menjalankan tugas secara profesional.
“Saya yakin pejabat yang dilantik hari ini dapat menjalankan tugas secara profesional, loyal, dan berintegritas,” ujarnya.
Adapun sejumlah pejabat yang menjalani serah terima jabatan antara lain:
Brigjen Pol Jimmy Agustinus Anes, S.I.K., M.H yang sebelumnya menjabat Karo Ops Polda Jawa Timur, diangkat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat II Lemdiklat Polri. Jabatan Karo Ops Polda Jatim kini diemban Kombes Pol Nurhandono, S.I.K yang sebelumnya menjabat Karo Ops Polda Kalimantan Selatan.
Kombes Pol Ari Wibowo yang sebelumnya menjabat Karo SDM Polda Jawa Timur, diangkat sebagai Kabagyanhak Rowatpers SSDM Polri. Posisinya digantikan Kombes Pol Sih Harno yang sebelumnya menjabat Karo SDM Polda Bengkulu.
Kombes Pol Nanang Juni M., S.I.K yang sebelumnya menjabat Dirintelkam Polda Jawa Timur, diangkat sebagai Agen Intelijen Kepolisian Madya Tingkat I Baintelkam Polri. Jabatan Dirintelkam Polda Jatim kini dijabat Kombes Pol Bondan Witjaksono, S.H., S.I.K., M.M.
Kombes Pol Lafri Prasetyono, S.I.K., M.H yang sebelumnya menjabat Dirbinmas Polda Jawa Timur, diangkat sebagai Kabagrenmin Ro Renmin Lemdiklat Polri. Jabatan Dirbinmas Polda Jatim selanjutnya diemban Kombes Pol Eko Santoso, S.H.
Sementara itu, Kombes Pol Robert Da Costa, S.I.K., M.H yang sebelumnya menjabat Dirresnarkoba Polda Jawa Timur, diangkat sebagai Pengawas Penyidikan Kepolisian Madya Tingkat II Bareskrim Polri. Posisinya digantikan Kombes Pol Muhammad Kurniawan, S.I.K., M.Si yang sebelumnya menjabat Penyidik Utama Bareskrim Polri.
Upacara sertijab berlangsung khidmat dan menjadi bagian dari upaya pembinaan organisasi serta peningkatan kinerja Polri di wilayah Jawa Timur.
(Fredo )









